Search

Hyundai Hadirkan Mobil Listrik Jenis Pikap - iNews

SEOUL, iNews.id - Pabrikan mobil di dunia berlomba menghadirkan kendaraan listrik berdesain futuristik dan mewah. Selain mobil modern, Hyundai justru membangun mobil pikap listrik.

Dilansir dari halaman resminya, Selasa (17/12/2019), tampilan mobil listrik bernama Hyundai Porter II Electric ini tidak futuristik, single cabin dan memiliki bak di belakang.

Meski tidak berkesan futuristik, pikap elektrik Hyundai punya interior dengan fitur modern. Antara lain, AC otomatis, jok berpemanas, keyless ignition and entry, dan kemudi 2-spoke dengan tombol multifungsi.

Fitur hiburannya juga sangat lengkap head-unit display full-digital berukuran 8-inci yang berfungsi sebagai navigasi sekaligus menyajikan informasi terkait kelistrikannya.

Hyundai Porter II Electric juga dijejali segudang teknologi mobil modern, seperti cruise control, lane departure assist, driver caution warning, forward collision avoidance aid dan electric parking brake with auto-hold sebagai fitur standar.

Soal jantung performa, Hyundai Porter II Electric dibekali baterai berkapasitas 58,8 kWh yang sanggup menghasilkan tenaga sebesar 181 hp dan torsi 395 Nm, serta jarak tempuh 211 km.

Keistimewaan lain dari mobil ini adalah punya fitur regenerative braking control yang terpasang di kemudi. Fungsinya untuk mengisi daya ketika berjalan.

Soal harga, Hyundai membanderol Porter II Electric Rp485 juta untuk tipe terendah, dan tipe tertinggi Rp510 jutaan.

Editor : Dani Dahwilani

Let's block ads! (Why?)



"jenis" - Google Berita
December 17, 2019 at 03:25PM
https://ift.tt/2PrB5X2

Hyundai Hadirkan Mobil Listrik Jenis Pikap - iNews
"jenis" - Google Berita
https://ift.tt/2Mt5ZeO

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Hyundai Hadirkan Mobil Listrik Jenis Pikap - iNews"

Post a Comment


Powered by Blogger.