TRIBUN-TIMUR.COM - Aktivitas warga Makassar sebelum terinfeksi Virus Corona lalu meninggal dunia, ini jenis kelamin dan usianya.
Publik di Sulawesi Selatan ( Sulsel ) tersentak.
Dua warga di provinsi ini dinyatakan positif terinfeksi Virus Corona ( Covid-19 ) dan diumumkan, Kamis (19/3/2020).
Pasien terinfeksi bernomor 285 dan 286.
Penderita nomor 285 berusia 55 tahun merupakan seorang perempuan sementara penderita nomor 286 merupakan seorang laki-laki.
Keduanya berdomisili di atau warga Kota Makassar, Sulsel.
Gubernur Sulawesi Selatan, Nurdin Abdullah mengatakan pasien nomor 285 telah dinyatakan meninggal dunia pada Minggu, (15/3/2020).
Pasien yang meninggal tersebut baru diketahui positif terinfeksi selang 4 hari setelah meninggal dunia.
"Yang bersangkutan sebelum kita mengambil sampel telah meninggal dunia. Setelah almarhumah meninggal baru kita ambil swab," kata Nurdin Abdullah saat konferensi pers di kediaman pribadinya nya di kompleks Perumahan Dosen Unhas, Tamalanrea, Makassar, Kamis kemarin.
Secara singkat, Nurdin Abdullah menjelaskan aktivitas pasien nomor 285 sebelum meninggal dunia.
"jenis" - Google Berita
March 20, 2020 at 10:08AM
https://ift.tt/2U5jQgz
Aktivitas Warga Makassar Sebelum Terinfeksi Virus Corona Lalu Meninggal, Jenis Kelamin dan Usianya - Tribun Timur
"jenis" - Google Berita
https://ift.tt/2Mt5ZeO
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Aktivitas Warga Makassar Sebelum Terinfeksi Virus Corona Lalu Meninggal, Jenis Kelamin dan Usianya - Tribun Timur"
Post a Comment