Search

Pemkot Bekasi Pesan 10.000 Rapid Test Covid-19 Jenis PCR - Kompas.com - KOMPAS.com

BEKASI, KOMPAS.com - Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi mengatakan, pihak Pemkot telah memesan 10.000 alat rapid test Covid-19.

“10.000 Insya Allah kita sudah pesan untuk masyarakat, barangnya belum (masih nunggu),” ujar Effendi atau Pepen, Jumat (27/3/2020).

Pepen mengatakan, rapid test yang digunakan nantinya berjenis Polymerase Chain Reaction (PCR).

Baca juga: UI Kembangkan Dua Prototipe Disinfektan Sinar Ultraviolet

PCR, menurut dia, lebih akurat dari alat rapid test yang sebelumnya digunakannya.

“PCR itu lebih akurat akurasinya. Beda (dengan alat sekarang), dia ambilnya nanti swab,” kata Pepen.

Pepen mengatakan, pemesanan 10.000 alat rapid test itu menggunakan APBD Kota Bekasi yang telah disetujui oleh DPRD.

"Kita fokus untuk kesehatan, kemanusiaan,” ucap dia.

Ia berharap dengan banyaknya alat rapid test yang digunakan dapat dengan cepat mendeteksi penyebaran Covid-19 di wilayahnya.

Baca juga: Kesedihan Anak Antar Jenazah Ibu yang Terinfeksi Covid-19 ke Makam...

Pemkot Bekasi sebelumnya telah menyelenggarakan rapid test. Alatnya diberikan pemerintah pusat.

Hasil rekapan rapid test itu nantinya akan diserahkan kepada Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil untuk diumumkan pada Sabtu (28/3/2020).

Let's block ads! (Why?)



"jenis" - Google Berita
March 27, 2020 at 04:47PM
https://ift.tt/2wEpsW4

Pemkot Bekasi Pesan 10.000 Rapid Test Covid-19 Jenis PCR - Kompas.com - KOMPAS.com
"jenis" - Google Berita
https://ift.tt/2Mt5ZeO

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pemkot Bekasi Pesan 10.000 Rapid Test Covid-19 Jenis PCR - Kompas.com - KOMPAS.com"

Post a Comment


Powered by Blogger.